OtoVaria.com – Honda RC213V-S merupakan sepeda motor versi legal jalan raya dari RC213V yang digunakan oleh juara dunia Marc Marquez diajang MotoGP. Sepeda motor tersebut didatangkan beberapa saat sebelum GP Spanyol di Catalunya 14 Juni 2015.
Kehadiran motor balap Marquez versi jalan Raya ini bukalah sebagai hasil pengembangan teknologi berbagai ajang balap dunia, melainkan, Honda ingin mmberikan kesempatan bagi masayarakat untuk bisa mengendarai mesin yang dipergunakan di dalam dunia balapan.
Honda memberikan beberapa ubahan agar RC213V menjadi lebih sempurna untuk dijalankan di jalan raya, ubahan dikonsentrasikan melalui mengurangi friksi, penambahan komponen, bobot, serta perngerjaannya dengan ketelitian tinggi agar sepeda motor tersebut bisa dikendarai di jalanan umum, layaknya motor lainnya.
Honda RC213V-S versi jalan raya menggunakan tipe mesin yang sama versi balapnya yakni DOHC V4 berkapasitas 999 cc pendingin cair. Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga hingga 157 tk, berkurang dari versi MotoGP lebih dari 234 tk. Menariknya Honda juga menyediakan paranti khusus yang berkeinginan untuk menaikkan tenaga hingga 213 tk.
Motor balap Marc Marquez versi jalan raya hadir dengan dua warna yang terdiri dari THRC Tricolor atau Carbon Fiber. Dari keduanya akan mendapatkan fairing serat karbon. Paranti elektronik yang menemani pengendara, termasuk kontrol traksi, perpindahan gigi cepat, engine brake dan IMU.
Disetiap benua harga akan tidak sama, di Eropa sendiri Rc213v-s dibandrol seharga Rp 2,8 miliar termasuk pajak, dan di Jepang dijual Rp 2,3 miliar, sementara di Australia dilego seharga Rp 2,5 miliar, sedangkan di AS dihargai Rp 2,4 miliar. Kabarnya Honda baru akan membuka pemesanan pada 13 Juli 2015 mendatang.
Mantabbb bro....wani di tarung karo grand 94...wkwkwkwkw
BalasHapus